Halo Silahkan hubungi kami

Ada banyak pilihan bunga valentine terpopuler yang bisa Anda pilih untuk diberikan kepada pasangan. Valentine’s day merupakan salah satu momen di mana paling ditunggu-tunggu oleh setiap pasangan. Karena pada hari inilah digunakan untuk menunjukkan kasih sayang kepada orang-orang tercinta.

Adapun hari ini dirayakan setiap tanggal 14 Februari setiap tahunnya. Jadi, untuk menunjukkan kasih sayang itulah, maka sebagian besar orang pastinya akan memberikan berbagai macam hal kepada para pasangannya. Mulai dari hadiah special, cokelat hingga bunga akan diberikan kepada pasangan.

Dan memberikan bunga ternyata paling banyak dipilih oleh orang loh. Hal tersebut bukan tanpa alasan karena dengan memberikannya itulah dapat dijadikan sebagai bentuk mencintai seseorang tersebut dan menyadari adanya eksistensi mereka. Ternyata ada beberapa pilihan bunga valentine yang terpopuler yang bisa Anda pilih.

Beberapa Rekomendasi Bunga Valentine Terpopuler

Untuk diberikan kepada pasangan, Anda pastinya ingin yang terbaik agar tidak membuat orang tersayang kecewa bukan? itulah mengapa kami mempunyai rekomendasi beberapa bunga valentine yang terpopuler di mana bisa dijadikan sebagai inspirasi.

  1. Mawar

Seperti sudah diketahui, mawar memang mempunyai makna romantic tersendiri untuk pasangan sehingga menjadi bunga valentine terpopuler. Tidak heran jika keberadaannya masih menjadi pilihan utama bagi sebagian besar orang. Aromanya sendiri cukup harum dengan tampilan yang sangat menawan.

Hingga saat ini terdapat lebih dari 150 jenis mawar yang bisa Anda pilih tetapi paling popular adalah mawar merah. Tips agar mawar ini semakin cantik di hari special adalah dalam bentuk buket.

  1. Anyelir

Walapun namanya masih sedikit asing buat sebagian besar orang, tetapi ternyata bisa menjadi rekomendasi untuk diberikan saat Valentine’s Day nanti. Anyelir juga dikenal dengan sebutan carnation. Di mana mempunyai bentuk padat, kelopak cantik hingga tersedia ke dalam beberapa warna.

Bukan hanya itu saja, aroma dari Anyelir inipun ternyata juga cukup unik dengan beberapa pilihan warna seperti merah dan putih. Adapun makna didalamnya yakni kekaguman dan keberuntungan. Anyelir biasanya juga dapat digunakan untuk berbagai acara termasuk hari Valentine.

  1. Lily

Pilihan bunga valentine terpopuler berikutnya yakni Lily dimana akan menghadirkan kemewahan tersendiri. Ciri khas dari Lily ini adalah mempunyai kelopak cukup besar dengan berbagai macam pilihan warna.

Makna dari Lily inipun juga beragam untuk lily putih memiliki arti mulia, suci, dan murni dengan aroma harum. Sangat cocok buat hadiah untuk orang terkasih.

Berikut Pilihan Bunga Valentine Lainnya

Selain pilihan bunga valentine terpopuler di atas. Ternyata masih ada opsi lainnya yang bisa Anda pilih di antaranya adalah.

  1. Alstroemeria

Mempunyai makana sebagai bentuk dukungan, Alstroemeria inipun menjadi opsi lainnya yang bisa dipilih. Keberadaannya bisa dipadukan dengan bunga lain seperti lavender dan mawar untuk dijadikan buket. Terdiri dari beberapa pilihan warna seperti emas, putih hingga pink. Aroma dari Alstroemeria juga cukup segar.

  1. Tulip

Ini bukanlah bunga yang rumit dimana memiliki tampilan cukup sederhana dengan kelopak simple. Itulah sebabnya tulip justru dapat memperlihatkan kesan elegan tersendiri terutama jika dibentuk bucket.

Pilihan warnanya juga cukup beragam sehingga dapat disesuaikan. Makna dari Tulip sendiri yakni kejayaan hingga cinta sejati. Ini juga termasuk ke dalam bunga valentine terpopuler.

  1. Aster

Rekomendasi terakhir adalah Aster dimana mempunyai simbol cinta dan kesabaran. Warna putih bisa menjadi pilihan terbaik untuk diberikan kepada pasangan. Bentuk bunganya mempunyai kelopak besar dengan aroma cukup khas. Anda bisa merangkainya menjadi bucket.

Bulan Februari menjadi salah satu bulan yang cukup istimewa untuk dirayakan kepada orang-orang tercinta. Bunga Valentine terpopuler diatas bisa menjadi salah satu ide terbaik buat diberikan kepada pasangan.

Herawati Florist Surabaya merupakan toko bunga di Surabaya yang telah dipercaya sejak tahun 1988. Untuk mendapatkan hand bouquet dari bunga di atas dengan warna yang tepat dan desain menarik, silahkan hubungi Herawati Florist Surabaya. Selain hand bouquet, kami juga melayani perangkaian bermacam bunga untuk hari valentine terbaik Anda.

Start a Conversation

Hi! Click one of our member below to chat on Whatsapp